KANAL  

PETASAN Jadi Pemicu Kebakaran Rumah di Sukaluyu Cianjur

Rumah di Sukaluyu Kab. Cianjur, terbakar akibat petasan. *

KABARPANTURA.ID – Sebuah rumah di Kampung Pasirhangasa, RT06/RW05, Desa Sukaluyu, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur terbakar akibat petasan korek api, Minggu, (24/3/2024).

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, pasalnya penghuni rumah dapat menyelamatkan diri. Sedangkan kerugian ditaksir mencapai Rp20 juta.

Sekretaris Desa Sukaluyu, Zenal Mutaqqin mengatakan, kronologis kejadian bermula saat anak dari pemilik rumah bermain petasan korek di ruang kamar.

Tiba-tiba tanpa disengaja, petasan korek terlempar ke kursi. Kemudian timbul percikan api membesar dan membakar setiap sudut ruangan.

“Kalau dugaannya api berasal dari petasan korek api milik anak dari pemilik rumah Pak Yaya, menyambar kursi yang berbahan mudah terbakar,” kata Zenal.

Nyala api semakin membesar dan membakar dua ruangan lainnya berikut kabel-kabel listrik.

“Api dibagian kamar dan merembet ke dua ruangan, bahkan atap rumah juga terbakar habis,” ujarnya.

Zenal menambahkan, petugas Damkar Cianjur datang setelah dihubungi warga. Penanganan pun berhasil dilakukan sehingga api berhasil padam.

“Saat ini api berhasil padam berkat petugas Damkar Cianjur dibantu masyarakat setempat,” tuturnya.

Sementara itu, Komandan Regu Damkar Mako 2 Ciranjang, Maman Abdulrahman mengatakan, pihaknya menerima laporan adanya kebakaran sekitar pukul  12:54 Wib.

“Dengan jarak 10 KM ke lokasi kita tiba pada pukul 13:20 Wib. Dengan satu unit kendaraan pemadam dan enam anggota serta tiga orang Redkar api berhasil dipadamkan selama 60 menit, “pungkasnya. ***