KABARPANTURA ID – Camat Patrol, Kab. indramayu, Teguh Budiarso, S, Sos, Msi melantik dan mengambil sumpah Heri Nurdiansyah, sebagai Pjs Kepala Desa Bugel.
Kegiatan tersebut, bertempat di Aula Kantor Desa Bugel, Senin (19/10).
Acara pelantikan dihadiri Kapolsek Patrol Kompol Rukman, Danramil Kapten CZI Samsudin, BPD, TP PKK Kecamatan, TP PKK Desa, lembaga desa lainnya serta tokoh masyarakat setempat.
Camat Teguh dalam sambutannya mengatakan tugas Pjs Kuwu Desa Bugel adalah menata dan mengelola pemerintahan desa, pasca meninggalnya Kuwu Ansori pada tanggal 24 September lalu.
Selain mengelola pemerintahan desa, kata Teguh, Pjs Kuwu Desa Bugel juga menyelenggarakan dan menyukseskan Pilwu (Pemilihan Kuwu) yang di agendakan akan digelar pada tahun 2021 nanti.
“Pjs Kuwu Desa Bugel, dituntut untuk mampu dalam mewujudkan pembangunan didesanya, serta menyelenggarakan pesta demokrasi desa yaitu Pilwu,” ujarnya.
Seharusnya jadwal Pilwu digelar pada bulan Desember 2020.
Namun karena agenda Pilkada yang akan digelar pada Desember 2020.
Maka untuk Pilwu pun di undur, perubahan agenda Pilkada dan Pilwu terkait masih merebaknya Pandemi Covid-19.
Sementara, Pjs Kuwu Desa Bugel, Heri Nurdiansyah akan memegang teguh amanat yang dipercayakan kepada dirinya.
“Saya akan menata dan mengelola pemerintahan desa, serta menjalankan tugas pemerintahan dengan baik dan bertanggung jawab,” katanya. (Mansur Kurdi)***